Untuk Menjaga Kerapian dan Keindahan Kota, Dinas PU Perkim OKU Rapikan Dan Pemangkasan Tanaman

oleh -613 Dilihat
oleh

BERITAOKUTERKINI.COM – Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Dinas Perkim) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) melaksanakan pemangkasan pohon dan perapian taman kota di wilayah Kabupaten OKU.

Hal itu terlihat dari pantauan portal ini di lapangan, petugas Dinas PU Perkim Kabupaten OKU sedang melakukan perapian dan pemangkasan pohon dan tanaman yang ada di dalam Kota Baturaja.

Kepala Dinas Perkim Ir. Ulia Mahdi, MM didampingi Plt Sekdin Perkim Iwarman kepada portal ini mengatakan, kegiatan perapian dan pemangkasan pohon dan tamanan Itu merupakan kegiatan rutin. “Ini kegiatan rutin, namun saat ini kebetulan dilaksanakan menjelang hari raya idul fitri 1444 H,” ungkap Kadin Perkim, Rabu (12/4/2023).

Baca Juga :   Turut Meriahkan Hut RI KE - 78, Kelurahan Kemalaraja, Koramil Kota 403- 12 Baturaja Lakukan Hal Ini

Lanjut dikatakan Sekdin Perkim, kegiatan itu bertujuan untuk merapikan dan memangkas setiap ranting pohon yang menganggu sehingga lebih rapi dan indah.

” Biar rapi dan indah, enak dipandang, sekalian biar tidak kena jaringan listrik, tapi kita tetap menjaga keasrian tanaman itu,” ujarnya.

Lebih Lanjut dikatakannya, perapian dan pemangkasan pohon dan tanaman itu dilakukan di sepanjang jalan lintas tengah sumatera, arah jembatan ogan 4 Baturaja dan didalam Kota Baturaja.

” Kami juga meminta agar masyarakat turut serta berperan dalam menjaga pohon dan tanaman ini, terutama tanaman hias yang ada didalam pot karena masih ada tanaman hias yang sengaja kita tarok di Pot hilang bahkan potnya pecah. Ayo sama-sama kita jaga keindahan kota Baturaja,” pungkasnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *