
Foto Truk angkutan Batubara Alami kerusakan di jalan lintas Sumatra
BERITAOKUTERKINI.COM – Lagi dan lagi, seperti tak ada hentinya truk – truk besar pengangkut Emas Hitam (Batubara) menjadi momok penyebab kemacetan di jalan lintas tengah (Jalan Lintas Sumatera) khusunya di wilayah Kabupaten OKU. Seperti yang terjadi pada Sabtu (18/2/2023) setidaknya ada 3 titik kemacetan sekaligus yang disebabkan oleh truk angkutan batubara itu.
Dari informasi yang diperoleh di lapangan, dominasi kemacetan dilandasi truk besar itu mengalami kerusakan fatal lantaran tak kuat menahan beban tonase yang berlebih serta kondisi jalan yang kian hancur oleh mobilisasi kendaraan bertonase besar seperti truk batubara itu sendiri. Seperti dikatakan Peb, salah seorang sumber yang merupakan warga di wilayah Kecamatan Ulu Ogan, di hari Sabtu ada 3 titik kemacetan yang parah akibat mobil pengangkut Batubara.
“Ada 3 titik kemacetan sepeti di Gunung Kuripan kecamatan Pengandonan, Simpang Imam Kecamatan Ulu Ogan serta Simpang Meo kabupaten Muara Enim. Arus lalu lintas lumpuh total dari rah muara Enim menuju Lampung maupun sebaliknya. Sebab mobil itu rusak tepat di tengah jalan,” ujar Peb Sabtu (18/2/2023).