Foto Pj Bupati OKU Mendapat penghargaan puncak Top BUMD Awards 2023 yang digelar Majalah Top Business 2023 bekerjasama dengan I-OTDA Dan Kementrian dalam negeri
BERITAOKUTERKINI.COM – Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) berhasil membawa pulang 4 Kategori penghargaan sekaligus dalam acara puncak Top BUMD Awards 2023 yang digelar Majalah Top Business 2023 bekerjasama dengan I-OTDA Dan Kementrian dalam negeri, di Dian Ballroom Hotel Raffles Jakarta Rabu (5/3/2023).
Top BUMD Awards 2023 merupakan ajang penghargaan yang diberikan kepada berbagai BUMD terbaik di Indonesia, atas prestasi, perbaikan (Improvement) dan kontribusi terkait kinerja bisnis, layanan dan Kontribusi terhadap perekonomian daerah.
Kegiatan yang mengusung tema “Inovasi dalam membangun Kinerja Bisnis dan Layanan BUMD” dihadiri oleh Ketua Penyelengaran M. Lutfhi Handayani, ketua Dewan Juri Prof. Dr. Djohermansyah Djohan. Kemntrian Pariwisata yang diwakili Syaifullah dan Keynote Speech Mendagri Jendral Pol (Purn) Prof. Dr H M Tito Karnavian serta seluruh kepala Daerah dan BUMD penerima penghargaan.
Dalam kegiatan itu Kabupaten OKU menjadi salah satu dari 4 BUMD di Sumsel yang menerima penghargaan yakni, BPD Sumsel Babel, BPR Sumsel, BPR Baturaja dan BPR Gerbang Serasan Kabupaten Muaraenim.