Ini Penyebab Kebakaran Hebat Yang Menghabiskan Panglong Kayu dan Tiga Unit Mobil di Desa Air Paoh

oleh -1036 Dilihat
oleh

Foto kebakaran

beritaokuterkini.com – Kebakaran hebat Panglong Kayu Milik H Sukarmin(58), Air Paoh Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU). di duga api berasal dari Konsleting Listrik yang menyambar Tumpukan Kayu dan Tiga Unit Mobil hangus dilalap si Jago Merah.

Meski mendapati kesulitan memadamkan api yang menyambar panglong kayu dan menyambar 3 unit mobil tersebut. Berlangsung 2 jam lebih anggota Damkar Kabupaten OKU yang di Bantu anggota kepolisian serta warga setempat baru berhasil memadamkan api tersebut.

Baca Juga :   Nyamar Jadi Pembeli, Anggota Satnarkoba Berhasil Tangkap Bandar Sabu

Kapolres OKU AKBP Arif Harsono melalui Kasi Humas Polres OKU AKP Budi Santoso mengatakan, kejadian tersebut sekitar pukul 06:00 WIB, api dapat dipadamkan oleh 6 Unit Mobil Pemadam kebakaran, kerugian saat ini belum dapat ditafsir Perkiraan ratusan juta rupiah.

“Kebakaran Panglong Kayu milik Sukarmin yang beralamat Jalan Imam Bonjol Desa Air Paoh Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten OKU diduga di akibatkan Konsleting Listrik dan menyambar Tumpukan Kayu yang berada di Sekitar. Banyaknya Tumpukan kayu menyebabkan Api Cepat Membesar dan menyambar ke beberapa Unit Mobil. Diduga Kelalaian Pemilik Panglong dalam Instalasi Listrik yang sudah lama di Tempat tersebut yang menimbulkan Hubungan Arus Pendek, ” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *